KORELASI PEARSON DAN SPEARMAN
Korelasi
(correlation) adalah hubungan (relationship) antara dua variabel,
terutama untuk variabel kuantitatif. Dengan demikian, ukuran korelasi
menggambarkan tingkat hubungan (degree of
relationship) antara dua variabel. Korelasi dan asosiasi sama-sama berarti
hubungan atau kaitan antara dua atau lebih variabel, tetapi istilah korelasi
berbeda dengan asosiasi dalam penggunaannya. Korelasi adalah ukuran hubungan
antara dua variabel kuantitatif atau variabel numerik, sedangkan asosiasi
adalah ukuran hubungan antara dua variabel kualitatif atau variabel kategori.
Ukuran korelasi (atau asosiasi) yang lazim
digunakan adalah:
1. Untuk
dua variabel yang berskala minimal interval: koefisien korelasi Pearson (Pearson Product Moment Correlation)
2. Untuk
dua variabel yang berskala ordinal: korelasi peringkat Spearman (Spearman’s Rank Correlation), Goodman-Kruskal’s Gamma, Kendall’s tau-b & Kendall’s tau-c,
dan Somers’d.
Materi dan modul Statistika dapat diunduh dari link berikut.
File Praktikum Statistika (beserta jawaban) dapat diunduh dari link berikut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar